Persentase Rumah Tinggal Bersanitasi adalah perbandingan antara jumlah rumah tangga yang memiliki sarana sanitasi dasar terhadap jumlah rumah tangga keseluruhan, dinyatakan dalam satuan persen.Sanitasi adalah segala upaya yang dilakukan untuk menjamin terwujudnya kondisi yang memenuhi persyaratan kesehatan melalui
pembangunan sanitasi. Sarana sanitasi dasar yang dimaksud dalam indikator ini dibatasi pada:
1. Sarana air bersih;
2. Sarana pembuangan kotoran (jamban);
3. Sarana pembuangan air limbah; dan
4. Sarana pembuangan sampah.
Sebuah rumah tangga dikatakan bersanitasi ketika memiliki keempat sarana sanitasi dasar sebagaimana definisi di atas, tanpa mempertimbangkan kualitasnya (kelayakan kesehatan).